ILMU NEGARA

ILMU NEGARA

Penulis:
Price:

Read more

Judul: ILMU NEGARA
Penulis: Dr. Gunawan Nachrawi, S.H., M.H.
Tebal: 192 hlm
ISBN: 978-623-5466-30-9
Th Terbit: 2023

Ilmu Negara yang sekarang menjadi mata kuliah wajib di setiap fakultas hukum merupakan, mata kuliah yang telah diterjemahkan dari bahasa Belanda, Staatsleer dan Jerman Staatslehre, Inggris disebut The General Theory of State atau Political Theory. Ilmu Negara merupakan cabang penyelidikan ilmiah yang dinilai masih muda, walaupun  sifat dan hakekatnya merupakan cabang ilmu pengetahuan yang tua dikenal sebagai ilmu pengetahuan sejak zaman Yunani Kuno. Ilmu Negara sendiri menyelidiki pengertian-pengertian pokok negara,  sendi-sendi pokok negara, dan hukum negara secara umum. Pengertian Ilmu Negara secara benang merah menitik beratkan pada  pengetahuan, sendinya menitik beratkan pada asas atau kebenaran. Ilmu negara mempelajari negara secara umum, mengenai asal-usulnya, wujudnya, lenyapnya, perkembangannya dan jenis-jenisnya. Di samping hal tersebut istilah Ilmu Negara merupakan suatu istilah yang jitu sekali mengingat dan mempertimbangkan, bahwa sudah merupakan ketentuan sejarah. Bahwa pada tanggal 17 Agustus 1945 revolusi pecah dan bangsa Indonesia merdeka sehingga hidup sejajar dan sederajat dengan bangsa-bangsa lain di dunia sebagaimana layaknya bangsa yang telah merdeka, itupun merupakan ketentuan sejarah. Pemakaian istilah Ilmu Negara itu dilakukan setelah bangsa Indonesia merdeka.  


author/ Dr. Gunawan Nachrawi, S.H., M.H.

0 Reviews