Judul: Jangan Biarkan Tali Sepatumu Lepas
Penulis: Yuddi Aryadi
Tebal: 70 halaman
Ukuran: 17 x 25
ISBN: ......................................
Buku ini berkisah Arya di tahun 80-an, yang saat itu hanya punya satu pasang sepatu. Arya,
anak usia Sekolah Dasar yang tinggal di Ledeng, Kota Bandung, yang selalu ingin
tahu tentang banyak hal. Dia
selalu mencari tahu apa, siapa, di mana, kenapa dan bagaimana bila melihat, mendengar, atau mengalami suatu kejadian.
"Jangan Biarkan Tali Sepatumu Lepas" mengandung maksud "Lakukan
yang Terbaik yang bisa kita lakukan, jangan sampai menyesal nanti." Cerita di dalam buku ini diharapkan bisa memberi pemahaman secara ringan untuk selalu berbuat baik dan melakukan usaha yang terbaik, setiap saat, kepada siapa pun.
Arya punya cerita tentang sepatu. Arya yang dulu tidak punya sepatu baru, sekarang bisa melangkah menjelajahi dunia dengan sepatusepatunya. Kalian pasti juga bisa, asalkan kalian berusaha sebaikbaiknya. Yuk kita baca dulu cerita "Arya dan Sepatunya".
author/Yuddi Aryadi Sepasang
sepatu yang kemudian mengantarkan Arya melangkah jauh ke hampir seluruh
Indonesia, bahkan menjelajahi dunia, mulai dari berbagai kota di Australia,
Amerika, Eropa dan Asia. Dalam tulisan ringan genre cerita anak ini, tentu
banyak noktah dan kurang sebagai pengalaman pertama. Namun selalu penuh
semangat untuk berbagi kisah-kisah inspiratifnya. Mari, kita ikuti kisahnya….
0 Reviews